Villa Windu Asri berada di Petitenget Seminyak dengan lingkungan yang tenang dan jauh dari keriuhan. Rumah mewah ini dibangun bergaya kolonial, dengan warna putih yang dominan. Begitu Anda memasukinya, dengan adanya pilar-pilar berwarna putih akan mampu membuat Anda terpesona. Villa mewah ini untuk disewakan dan mampu menampung hingga 12 orang didalam rumah seluas 800 meter persegi yang dirancang untuk menyediakan kenyamanan dan liburan yang tenang sehingga mampu menjauhkan Anda dari rutinitas kehidupan Anda sehari-hari.
Gaya kolonial yang ada memadukan bahan lantai kayu dan dinding putih terang memberikan hasil yang luar biasa dan tingkat kecerahan yang luar biasa di seluruh rumah. Dari beragama gedung yang ada, didalamnya terdapat 6 kamar tidur besar dengan kualitas terbaik. Para tamu akan dapat menikmati iklim hangat Bali didalam ruang tamu dan ruang makan yang terbuka pada sisinya. Ruang tamu ini menghadap ke arah taman yang cantik, yang mampu mengundang para tamu untuk menikmati waktu bersantai diatas sofa yang nyaman. Anda pun akan dimanjakan oleh fasilitas berteknologi tinggi yang ada di ruang media dan ruang gym.
Anda pun akan bisa menjumpai banyak kegiatan yang bisa dilakukan diluar ruangan. Kolam sepanjang 13 meter bisa menjadi pilihan untuk menyegarkan diri disamping pilihan lain untuk bersantai pada bale tradisional Bali yang juga tersedia. terlebih lagi taman dilengkapi dengan barbekyu sehingga para tamu dapat menikmati makanan yang bagus disekitar panggangan. Taman seluas 1.600 meter persegi dihiasi dengan vegetasi tropis yang indah.
Dengan menyewa tempat ini Anda juga akan bisa menikmati layanan profesional dari para staf yang ada. Mereka akan selalu siap untuk membantu Anda disepanjang Anda menginap, diantaranya staf memasak, layanan rumah tangga sehari-hari, staf keamanan, petugas kolam renang dan tukang kebun.
Karena lokasinya yang strategis, Anda akan bisa mengunjungi restoran, bar, dan toko-toko penuh gaya diseputaran Petitenget hanya dengan beberapa menit berjalan kaki. Jika Anda ingin menyewa villa di Bali, ini adalah tempat yang tepat untuk memperoleh semua kemudahan yang ditawarkan villa ini.